Program Studi D-3 Kebidanan STIKes Salsabila Serang mengadakan ujian Akhir Program dengan Metode OSCE (Objective Structured Clinical Examination) tahun akademik 2019/2020 pada tanggal 10 s/d 15 Agustus 2020 yang di ikuti oleh mahasiswi semester V sebanyak 75 Orang yang telah menyelesaikan kewajiban praktik klinik kebidanan I, II dan III sesuai kurikulum D III Kebidanan. Tujuan dari Ujian Akhir Program Jurusan D III Kebidanan STIKes Salsabila Serang ini bertujuan untuk : (1). Mengukur tingkat keberhasilan peserta didik sesuai dengan kompetensi yang telah ditetapkan diakhir program pendidikan.(2). Menentukan kelulusan peserta didik dalam mengikuti program pendidikan pada jurusan D III Kebidanan STIKes Salsabila Serang. (3) Sebagai umpan balik pada institusi penyelenggara pendidikan D III Kebidanan.
Bentuk ujian akhir program adalah manajemen kasus pada ibu hamil, ibu bersalin, ibu nifas, bayi baru lahir, komunitas, Kespro, dan pelayanan KB baik fisiologis dan patalogis, yang berfokus pada pengambilan keputusan klinik dan pelaksanaan prosedur klinik yang menggunakan Instrument yang mampu mengevaluasi kompetensi kognitif, perilaku dan psikomotor secara serentak (OSCE). Terdiri 10 stase masing-masing 10 menit. Pada masing-masing stase memiliki soal yang mengasah kompetensi mahasiswa baik dari segi pengumpulan data dan subjektif, prosedur pemeriksaan fisik dan laboratorium sederhana, perumusan diagnosis dan masalah, keterampilan prosedur tindakan, sesuai pada perumusan diagnosis dan atau masalah, pendidikan kesehatan, pendokumentasian dan perilaku professional. Tindakan yang dilakukan peserta di stase OSCE masing-masing diobservasi oleh penguji. Pada beberapa stase peserta juga dapat diuji mengenai kemampuan menginterpretasi data atau materi klinik serta menjawab pertanyaan lisan. Setiap stase dibuat seperti kondisi klinik yang mendekati senyata mungkin. Dalam OSCE penilaian berdasar pada keputusan yang sifatnya menyeluruh dari berbagai komponen kompetensi yang telah ditentukan dan setiap stasi mempunyai materi uji yang khusus dan semua peserta diuji terhadap materi klinik yang sama.